Main Article Content

Abstract

PT Chevron Pasific Indonesia (CPI)  merupakan perusahaan yang bergerak di bidang minyak dan gas. PT CPI memiliki tempat penginapan berupa wisma yang diperuntukkan untuk karyawan dengan sistem kerja on-off atau rotator. Selama ini sistem reservasi wisma di PT. Chevron Pacific Indonesia masih menggunakan cara pencatatan dan administrasi secara manual dan penghuni tidak dapat memilih kamar yang diinginkan. Hal ini menyebabkan kenyamanan penghuni menjadi berkurang karena penghuni harus berpindah dari satu wisma ke wisma yang lain dengan jarak yang relative jauh. Dilatarbelakangi dari masalah tersebut, penulis melakukan penelitian berjudul “Sistem Reservasi Wisma Berbasis Android di PT. Chevron Pacific Indonesiaâ€. Dalam penelitian ini semua proses di dalam wisma, mulai dari reservasi, pemesanan kamar, pemilhan kamar, check in dan check out dapat dilakukan melalui suatu sistem yang terintegrasi dengan memanfaatkan aplikasi berbasis Android yang tujuannya adalah meningkatkan kenyamanan penghuni wisma. Selain itu karyawan wisma akan dipermudah dengan proses distribusi kamar yang dapat dilakukan secara otomatis melalui sistem ini. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa penilitian ini dapat meningkatkan kenymanan penghuni wisma dengan nilai prosentase  intepretasi sebesar 87% dari kuesinoer yang telah dilakukan. Selain itu kemudahan dari karyawan wisma juga meningkat dengan prosentase intepretasi sebesar 83% dari kuesioner yang telah dilakukan.

Article Details

Author Biography

Ahmad Nurkholis Sani, Chevron Pacific Indonesia

Chevron Pacific Indonesia
How to Cite
Sani, A. N., Susantok, M., & Rahayani, R. D. (2017). Sistem Reservasi Penginapan Dengan Aplikasi Android (Studi Kasus PT. Chevron Pacific Indonesia). Jurnal ELEMENTER (Elektro Dan Mesin Terapan), 3(1), 27–36. https://doi.org/10.35143/elementer.v3i1.1270