Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kegiatan Ekstrakurikuler dengan Metode SMART Berbasis Web (Studi Kasus: SMA Dharma Loka Pekanbaru)

Authors

  • Tisa Magrisa Politeknik Caltex Riau
  • Kartina Diah Kusuma Wardhani Politeknik Caltex Riau
  • Maksum Ro’is Adin Saf Politeknik Caltex Riau

Abstract

Kegiatan Ekstrakurikuler merupakan suatu bagian internal dari proses belajar yang menekankan pada kebutuhan siswa. Kegiatan ekstrakurikuler dapat menjadi sarana untuk menyalurkan bakat dan mendorong perkembangan potensi pada anak didik agar mencapai taraf maksimum. Banyaknya kegiatan ekstrakurikuler yang ada pada sekolah tersebut membuat siswa sulit untuk menentukan kegiatan ekstrakurikuler apa yang harus diikuti, sehingga tidak jarang siswa tersebut salah memilih ekstrakurikuler dan tidak sesuai dengan potensi yang mereka miliki. Salah satu solusi untuk membantu para siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler adalah dengan menggunakan sistem pendukung keputusan pemilihan kegiatan Ekstrakurikuler dengan Metode Simple Multy Atribute Rating Technique (SMART). Metode SMART yang digunakan pada pembuatan sistem pendukung keputusan kegiatan ekstrakurikuler ini  telah mampu menjawab masalah yang ada dengan adanya respon dari responden sebesar 83,415% sangat setuju bahwa sistem ini mampu membantu siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler.Kata kunci: Eksktrakulikuler, SMART, Sistem Pendukung Keputusan

Author Biographies

Tisa Magrisa, Politeknik Caltex Riau

Sistem Informasi

Kartina Diah Kusuma Wardhani, Politeknik Caltex Riau

Teknik Informatika

Maksum Ro’is Adin Saf, Politeknik Caltex Riau

Teknik Informatika

References

Astuti, P. W. (2015). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kegiatan Ekstrakurikuler dengan Metode SMART Pada MAS PAB 1 Sampali. Teknik Informatika. STMIK Budidarma Medan.

Atiqah. (2013). Implementasi Metode SMART Pada Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Pembelian Mobil Keluarga. Teknik Informatika. STMIK Budi Darma Medan.

Azhari, P. (2012). Hubungan Formal Warming Up Dengan Kesiapan Mengikuti Kegiatan Inti Dalam Permainan Sepak Bola : Studi Ex Postfacto Pada Siswa di SMA N 1 Jatinangor. Universitas Pendidikan Indonesia.

Novianti, D. (2016). Sistem Pendukung Keputusan Berbasis Web Untuk Pemilihan Café Menggunakan Metode Smart (Simple Multi-Attribute Rating Technique) (Studi Kasus : Kota Samarinda). Universitas Mulawarman.

Suryanto. (2015). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Karyawan Teladan dengan Metode SMART (Simple Multi Attribute Rating Technique). Teknik Informatika. UIN Sultan Syarif Kasim Riau.

Wardhani, K. D. (2009). Sistem Pendukung Keputusan. Politeknik Caltex Riau.

Yudha, B. A. (2014). Dampak Ekstrakurikuler Futsal Terhadap Perilaku Disiplin Siswa. Universitas Pendidikan Indonesia.

Yunitarini, R. (2013). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Penyiar Radio Terbaik. Teknik Informatika.UniversitasnTrunojoyo Madura.

Published

2017-12-18

Issue

Section

Artikel